Kamis, 12 November 2020

Siswa MAN 2 Padang Pariaman Ikuti KSMO Tahun 2020 Tingkat Nasional

Kompetisi Sains Madrasah Nasional Online Tahun 2020 digelar secara daring, dalam helat tersebut MAN 2 Padang Pariaman diikuti oleh 6 Siswa dan Siswi untuk mengikuti Kompetisi Sains Madrasah Online 2020 di Laboratorium Komputer MAN 2 Padang Pariaman. (Rabu, 11/12/2020)


 












Sabtu, 07 November 2020

Bimtek Guru Bahasa Arab di MAN 2 Padang Pariaman


Guru PAI Bahasa Arab mengikuti bimbingan teknis implementasi pembelajaran berdasarkan Keputusan Menteri Agama Nomor 183 dan 184 Tahun 2019 dan Implementasi E-Leraning Jenjang MA (Pembelajaran Bahasa Arab MA Zona Sumatera dan DKI Jakarta), Jumat (06/11/2020). Kegiatan ini dilaksanakan oleh Direktur KSKK Madrasah Ditjen Pendidikan Islam Kementerian Agama RI secara virtual dengan menggunakan zoom meeting yang diikuti seluruh guru PAI, dan Bahasa Arab Madrasah di Padang Pariaman, Bertempat di MAN 2 Padang Pariaman. Kegiatan ini diselenggarakan 2 Hari yaitu tanggal 6 dan 7 November 2020. diikuti oleh seluruh guru mata pelajaran Bahasa Arab pada Madrasah Aliyah negeri dan swasta.






Selasa, 03 November 2020

MAN 2 Pariaman Gelar Simulasi KSMO 2020

Madrasah Aliyah Negeri 2 Padang Pariaman menggelar simulasi Kompetisi Sains Madrasah Online (KSMO) 2020 Tingkat Nasional, Rabu (04/11/20). di Ruang Laboratorium Komputer.   

Kepala Madrasah diwakili Oleh Waka Kurikulum Ibu Desiaswati, S.Pd, disambutannya mengatakan kegiatan simulasi KSMO 2020 ini merupakan simulasi yang harus diikuti, karena KSMO 2020 Tingkat Nasional digelar berbasis komputer. Itu berbeda dengan tingkat satuan pendidikan atau madrasah yang hanya menggunakan kertas pensil. Dalam simulasi, imbuh Ibu Desiaswati, S.Pd, para siswa nanti akan menjawab setiap pertanyaan yang tampil pada tiap komputer. 

Disampaikannya, simulasi kali ini dilakukan di madrasah masing-masing sesuai dengan jadwal simulasi KSMO. “Untuk simulasi ini dilakukan serempak, alhamdulillah kita mampu melaksanakan di MAN 2 Padang Pariaman. Ibu Desiaswati, S.Pd meminta kepada semua peserta simulasi KSMO 2020, baik siswa MAN 10 Padang Pariaman, yang ikut simulasi ini agar dapat menjawab soal sebaik mungkin. “Simulasi seperti ini merupakan tolak ukur untuk mengetahui kemampuan siswa dalam menjawab soal-soal KSMO nanti,” katanya.








MAN 2 PADANG PARIAMAN

Penetapan Siswa Madrasah Penerima Program Indonesia Pintar (pip) Tahap I Tahun 2024

  Daftar Nama Siswa MAN 2 Padang Pariaman Penerima Program Indonesia Pintar (PIP) Tahap I Tahun 2024