Sungai Limau -
MAN 2 Padang Pariaman mengadakan Bimbingan Teknis dan Sekaligus Mengaplikasikan
Aplikasi Rapor Digital (ARD) Senin sampai dengan Kamis (9,10,11,12/12/2019).
Bimbingan ini diikuti oleh seluruh wali kelas dan Para Guru Pemangku Mata
Pelajaran pada hari yang telah ditentukan sesuai jenjang kelas. Staff kurikulum
Syamsir, S.Pd, Staff EMIS Putri Mandasari, A.Md dan Waka
Kurikulum Desiaswati, S.Pd, bertindak sebagai pendamping sekaligus
narasumber.
Dengan bimtek ARD ini, saya berharap guru MAN 2 Padang
Pariaman berorientasi ke depan dan selangkah lebih maju dibanding madrasah
lain,“ tutur Yulpaheri, S.Pd selaku Kepala MAN 2 Padang Pariaman dan
Rapor ini akan dibagikan pada tanggal 21 Desember 2019 nanti.
Meski memiliki kekurangan, ternyata aplikasi ini juga
mempunyai beberapa kelebihan. Wali kelas lebih mudah untuk cetak rapor dan guru
mapel lebih leluasa mengisi deskripsi dari kompetensi dasar. Peluncuran
aplikasi rapor digital oleh Kementerian Agama ini diharapkan mampu meningkatkan
penguasaan IT guru-guru di jajaran Kementerian Agama. Selain itu, terobosan ini
diharapkan mampu mewujudkan pendidikan yang berkolaborasi dengan kemajuan
tehnologi sehingga mampu mewujudkan slogan madrasah lebih baik, lebih baik
madrasah.
|
Pembukaan Sebelum Bimtek Aplikasi Rapor Digital Oleh Kepala Madrasah |
|
Pembukaan Sebelum Bimtek Aplikasi Rapor Digital Oleh Kepala Madrasah |
|
Pelaksanaan Bimtek Aplikasi Rapor Digital |
|
Pelaksanaan Bimtek Aplikasi Rapor Digital |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar